Wednesday, June 14, 2006

karaoke karoakoe


Berkat ide spontan dan jenius dari Merry dan Chandra, akhirnya semalam kesampaian juga saya mencoba berkaraoke di NAV Dago. Selama ini biasanya saya dan kawan-kawan lebih sering ke NAV Buah Batu, padahal NAV Dago itu letaknya cuma 100 meter saja dari tempat saya bekerja.

Tadinya sih kami berempat anak-anak yang kos di Jl. Setiabudhi (Me, Chandra, Mey, Mirta) berniat untuk nomat The Omen, sekalian ngumpul bareng lagi dan bertukar cerita, setelah dua bulan terakhir ini kami nyaris tak pernah kumpul berempat karena kesibukan masing-masing. Tapi karena karaoke tampak lebih interaktif, The Omen terpaksa harus kami skip.

Kebetulan juga saya lagi super suntuk dan jenuh berat di kantor, plus baru saja melepas kepergian seseorang *halah...*, jadinya malam tadi pas banget sebagai sarana pelepasan emosi dan melupakan semua hal yang bikin gloomy. Loncat-loncat, teriak-teriak, bergaya ala video klip, ngetawain orang, foto-foto, semuanya halal dilakukan malam itu. Karena selain untuk kumpul bareng, tujuan kita malam itu buat ngelupain our bad day and get over it, seperti salah satu bait lagunya Daniel Powter, Bad Day, yang kita nyanyiin dengan khidmat dan serius (ampe bagi-bagi suara segala, secara dari empat orang ini ada dua penyanyi, satu keyboardist dan seorang pengamat mode *ga nyambung*, LOL):

You had a bad day
You're taking one down
You sing a sad song just to turn it around
You say you don't know
You tell me don't lie
You work at a smile and you go for a ride
You had a bad day
The camera don't lie
You're coming back down and you really don't mind
You had a bad day
You had a bad day

Sometimes the system goes on the blink and the whole thing it turns out wrong
You might not make it back and you know that you could be well oh that strong
Well I'm not wrong

0 comments: